Alat & Bahan

Mural Papalago +06288212554703
Alat dan Bahan
Berikut ini adalah beberapa bahan dan peralatan yang biasa digunakan dalam pembuatan mural.

1. Cat dasar / primer
Pada dinding dengan kondisi tertentu membutuhkan pengecatan dengan cat dasar sebelum aplikasi mural, misalnya pada dinding lama yang lembab atau plesteran dinding baru yang belum di cat. Kecuali bila konsep lukisannya memang tidak memerlukan pengecatan dasar, misalnya ingin mempertahankan tampilan dinding yang sudah ada.

2. Cat lukis (water based/oil based)
Bahan cat yang dipergunakan dalam pembuatan mural dapat bervariasi tergantung kebutuhan atau efek yang ingin didapatkan.  Mural dapat dibuat dengan cat minyak khusus lukis maupun cat dinding yang berbahan dasar air. Secara pribadi Papalago lebih menyukai menggunakan cat tembok acrylic yang berbahan dasar air. Selain mudah diaplikasikan, pilihan warnanya pun banyak.

3. Cat pelapis / clear coating
Untuk menghasilkan mural dengan daya tahan lebih baik terhadap cuaca atau sentuhan, lukisan dinding dapat dilapis dengan cat pelapis. Biasanya cat pelapis bening atau clear coating mempunyai pilihan hasil akhir yang mengkilap atau tidak mengkilap.

4. Pengencer cat (thinner / air)
Pengencer cat berbahan dasar minyak seperti thinner dibutuhkan untuk mempermudah aplikasi cat pada media lukis. Untuk cat berbahan dasar air, cukup diencerkan dengan mencampurkan air sesuai kebutuhan, apakah akan diaplikasikan menggunakan kuas, roller atau disemprotkan menggunakan spraygun. 

5. Kuas/roller/spraygun
Umumnya mural dibuat dengan menggunakan peralatan seperti kuas, roller cat dan spraygun atau pena airbrush.

6. Wadah air/thinner/cat
Persiapkan beberapa wadah untuk menampung thinner atau air untuk mengencerkan cat serta membersihkan peralatan setelah pembuatan mural. Wadah apa pun bisa digunakan, dari mulai ember air sampai botol atau gelas air mineral.

7. Masking tape
Masking tape sangat berguna untuk membatasi bidang yang tidak ingin terkena cat.  Dapat pula dipergunakan untuk membentuk pola mural tertentu. Beberapa masking tape yang ada di pasaran daya rekatnya sangat kuat, berhati-hatilah dalam menggunakannya karena jika salah pengaplikasian dapat menyebabkan lapisan cat dibawahnya terkelupas.


FAQ

Q : Apa cat yang digunakan untuk melukis di dinding ?
A : Pada dasarnya semua cat dapat digunakan untuk melukis di dinding. Cat yang biasa digunakan Papalago adalah cat tembok Acrylic berbahan dasar air (water based).

Q : Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk membuat sebuah mural ?
A : Banyak faktor yang mempengaruhi kecepatan dalam mengerjakan sebuah mural. Luas dinding yang akan dilukis serta detail gambar yang diinginkan perlu diperhitungkan dengan baik. 

Contact Papalago :
mobile / WA : +62 8158859198
email : papasilago@gmail.com


Comments